
Sejak tahun 2014 Lingkar Sosial Indonesia (LINKSOS) konsisten di isu kusta. Hingga tahun 2023, wilayah yang telah mendapatkan intervensi adalah Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Malang, Kota Malang dan Kabupaten Pasuruan.

Kader Kusta
Kader Kusta adalah Tim Sosialisasi sadar Kusta yang dipimpin oleh Kepala Desa dan dalam pendampingan Puskesmas. Tim beranggotakan masyarakat peduli kusta termasuk penyandang disabilitas dan orang yang pernah mengalami kusta. Kader Kusta lahir dari kolaborasi Desa Inklusi Bebas Kusta dan inovasi Bengkura Mas dari Puskesmas Nguling.
Kegiatan

Advokasi Kebijakan
Advokasi kebijakan bertujuan memastikan kebijakan Pemerintah berpihak pada penyandang disabilitas. Advokasi dilakukan dalam bentuk kerjasama program Desa Inklusi Bebas Kusta atau DesaKu.

Sahabat Kusta ke Sekolah (SKS)
LINKSOS mengunjungi sekolah-sekolah untuk memberikan edukasi seputar kusta. Khususnya anak-anak Sekolah Dasar melalui kegiatan menggambar dan mewarnai.

Mendaki Gunung
Sebagai bentuk kampanye hapus stigma, LINKSOS mengajak orang yang pernah mengalami kusta (OYPMK) mendaki gunung. Sebuah kegiatan yang dinilai ekstrim dan berbahaya bagi OYPMK namun bisa dilakukan berkat latihan. Mereka bergabung dalam Difabel Pecinta Alam (Difpala)

Pelatihan Menulis Narasi
Mengkampanyekan kegiatan di media sosial mauoun media massa penting untuk mendukung kampanye pencegahan dan penanggulangan kusta. Bekerjasama dengan media massa lokal LINKSOS meggelar pelatihan menulis narasi bagi Kader Kusta.
Kemitraan
Edukasi
