Linksos Investasi Masa Depan ABK

1 minute, 21 seconds Read
Listen to this article
Pipit demikian sapaan akrab perempuan berusia 45 tahun mitra penjahit Omah Difabel Lingkar Sosial (LINKSOS). Rerata dua hari sekali, ia datang ke Omah Difabel untuk setor sekaligus ambil garapan masker filter. Sebelum pandemi pun, pemilik nama asli Sri Setyowatie ini tergolong aktif mengikuti Posyandu Disabilitas. Menurutnya bergabung di Lingkar Sosial tak hanya menambah pendapatan ekonomi, melainkan investasi masa depan bagi anak berkebutuhan khusus (ABK).

“Bagi saya Linksos merupakan investasi masa depan bagi anak saya,” ungkap Pipit. Kelak anak saya bakal terlibat langsung dalam kegiatan-kegiatan ini, maka mulai saat ini saya merintisnya agar paham.

Pipit tinggal di desa Bedali, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, orangtua dari anak berkebutuhan khusus (ABK) dengan kasus keterlambatan berpikir atau tuna grahita.

“Targetnya untuk saat ini adalah saya sebagai orangtua paham terhadap materi-materi pembelajaran dan pelatihan di Linksos, serta anak saya mengenal dan terbiasa terlibat dalam aktivitas,” tutur Pipit penuh semangat.

Keaktifan Pipit di Omah Difabel bukan tanpa alasan, Pipit menilai kegiatan di Lingkar Sosial bersifat pemberdayaan yang penting untuk kemandirian ABK di masa mendatang. Selama ini putri ABKnya, Yohana dilibatkan dalam kegiatan Posyandu Disabilitas, pelatihan pembuatan keset dan pelatihan batik ciprat.

Dalam kesempatan yang sama, Manager Omah Difabel Widi Sugiarti mengatakan bahwa rerata orangtua ABK memiliki semangat yang tinggi.

“Harapannya semangat ibu Pipit ini bisa menjadi contoh bagi orangtua ABK yang masih malu dan enggan bersosialisasi,” tutur Widi.

Datang saja ke Omah Difabel, semua kegiatan disini dapat diakses secara mudah dan gratis.

Widi menjelaskan, Omah Difabel merupakan workshop pemberdayaan masyarakat yang memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi difabel di segala usia termasuk anak-anak berkebutuhan khusus, serta kepada orangtua ABK bahkan masyarakat luas untuk saling belajar dan memberikan manfaat. (Ken)

Similar Posts

Skip to content