Posyandu Disabilitas

Kompaknya Posyandu Disabilitas di Desa Turirejo

1 minute, 15 seconds Read
Listen to this article

Hari pertama Posyandu Disabilitas di Desa Turirejo Lawang berjalan baik. Nampak kompak, tenaga kesehatan Puskesmas, terapis rumah sakit jiwa, perangkat desa, dan kader kesehatan dari masyarakat melayani peserta Posyandu Disabilitas.

 

Sekira 29 Penyandang Disabilitas, 11 di antaranya pasien jiwa hadir dalam kegiatan Posyandu Disabilitas Desa Turirejo. Penyandang Disabilitas yang memerlukan antar jemput menuju lokasi dibantu oleh tim ambulance Puskesmas Lawang.

Bahkan Ketua Posyandu Disabilitas Desa Turiejo, Riche sapaan akrabnya, turun langsung bersama tim ambulan dan tim Unit Layanan Disabilitas (ULD) Kecamatan Lawang melakukan penjemputan peserta.

Ketua ULD Kecamatan Lawang, Kertaning Tyas mengapresiasi pelaksanaan Posyandu Disabilitas tersebut sekaligus memberikan evaluasi.

“Hari pertama Posyandu Disabilitas di Desa Turirejo ini berjalan cukup baik,” ujar Kertaning Tyas, Senin 18 Juli 2022 di pendopo Desa Turirejo, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang.

Yang pertama dari pelibatan medis, ada Bidan Desa, Perawat Desa, PJ Jiwa serta tenaga kesehatan Puskesmas Lawang. Tenaga ahli dari RSJ Dr Radjiman Wediodiningrat juga hadir. Dukungan perangkat desa juga baik. Nampak Kepala Dusun Turi, Kepala Dusun Simping serta Sekretaris Desa turut membantu melakukan persiapan dan membantu pelayanan.

“Jumlah kehadiran penyandang disabilitas juga cukup baik, meski baru sekira sepertiga dari perkiraan jumlah penyandang disabilitas di Desa Turirejo,” ungkap Ken sapaan akrabnya.

Namun sedikit evaluasi untuk peningkatan kualitas Posyandu kedepan adalah peningkatan jumlah kader dari masyarakat yang terlibat. Hal ini bisa dilakukan dengan mengajak kader dari PKK atau kader posyandu balita, saran Ken.

Upaya peningkatan  lainnya terkait partisipasi masyarakat adalah menginformasikan jadwal Posyandu Disabilitas setidaknya satu minggu sebelumnya, baik kepada para Kader maupun penyandang disabilitas.

(admin)

 

Similar Posts

Skip to content